Pelatihan Penyusunan Modul Ajar

Pelatihan Penyusunan Modul Ajar
Pada hari Rabu, 06 Maret 2024, telah dilaksanakan acara pelatihan penyusunan modul ajar kurikulum Merdeka fase B. Acara ini dilaksanakan pada pukul 12.30-15.00 di SD N Kowang. Bapak Achmad Salido, M.Pd salah satu dosen peneliti PULITNUM hadir sebagai narasumber dalam kegiatan ini. Acara ini dihadiri oleh guru dengan jumlah sekitar 60 orang.
Acara berlangsung dengan terarah dan lancar. Sesi presentasi oleh narasumber disimak dengan baik oleh setiap peserta acara. Harapannya dengan adanya acara ini, guru dapat memperoleh insight baru dan menunjang guru dalam menyusun modul ajar.
Hormat kami
PULITNUM